Menurut SamMobile, pembaruan Android 4.3 ini tidak menampilkan perubahan visual secara signifikan. Namun kebanyakan ditujukan pada peningkatan serta pengoptimalan software.
SamMobile juga melansir bahwa Galaxy S4 beroperasi lebih mulus dan skor benchmark bakal meningkat secara signifikan.
Ada dua cara melakukan update Android 4.3 pada Galaxy S4, yaitu menghubungkan smartphone tersebut ke komputer, kemudian menggunakan Samsung KIES, dan menggunakan layanan OTA (on the air).
Untuk mengecek apakah OTA tersedia pada Galaxy S4, pengguna dapat mengklik Settings > More > About Device > Software Update > Update.
Samsung nantinya juga akan melakukan update Android 4.3 ke dua perangkat unggulan lain milik mereka, yakni Galaxy Note 2 dan Galaxy S3.
Update terbaru ini akan mulai disebar pada November 2013 untuk Samsung Galaxy Note 2, diikuti Galaxy S3 pada Desember 2013.
Sistem Keamanan Mata
Samsung Electronics kabarnya sedang mepersiapkan psaing sistem keamanan sidik jari yang digunakan Apple pada produk iPhone 5S. Untuk produk tahun Samsung Galaxy S5 yang akan dirilis tahun depan juga akan menggunakan teknologi yang lebih tinggi yaitu sistem keamanan mata.
Galaxy S5 akan mempergunakan fitur Exynos 6 14nm dengan prosesor 64 bit untuk mengukuhkan pengamanan tersebut. Dengan teknologi semacam itu, jelas Galaxy S5 masuk ke dalam kelas ponsel menengah ke atas.
Dengan fitur itu, pngguna bisa membuka kunci ponsel dengan mata. Kabarnya, Samsung sedang bekerja keras menangani sistem keamanan ini. Mereka sedang fokus pada pengembangan kinerja bit untuk menciptakan keamanan teknologi tingkat tinggi
Sumber fajar.co.id
0 komentar:
Posting Komentar