
Spesifikasi Dan Harga Huawei Ascend G700 - Huawei sepertinya ingin serius dalam bersaing di ranah smartphone. Buktinya produk terbaru terus dikeluarkan oleh vendor asal China ini. Sekarang kita akan mereview Huawei Ascend G700. Ponsel ini merupakan ponsel untuk kalangan menengah dan inilah spesifikasinya.
Layar
Ascend G700 mengusung layar 5.0 inchi beresolusi 720 x 1280 dengan menggunakan jenis layar IPS LCD capasitive touchscreen yang mendukung multitouch.
Koneksi
Ponsel mid-end ini mendukung koneksi data HSDPA up to 42.2 Mbps disertai Wifi dan bluetooth sebagai koneksi lokal. Ponsel ini merupakan ponsel dual SIM GSM.
Memori
ROM yang disediakan cukup besar untuk ponsel mid-end yaitu 8GB yang bisa ditambah dengan microSD hingga 32GB dan RAM 2GB sebagai penyokong jalannya aplikasi multitasking.
Fitur
Dapur pacunya menggunakan prosesor Quad-Core dengan sistem operasi Android Jelly Bean v4.2. Kamera utamanya menggunakan kamera 8MP dengan resolusi 3264x2448 piksel dan auto-focus serta LED Flash yang tidak ketinggalan untuk melengkapi kamera utamanya. Sedangkan kamera depan menggunakan kamera 1.3 MP.
Lain-lain
Dalam pengoperasiannya, Huawei Ascend G700 menggunakan baterai Li-ion 2150 mAh. Untuk pilihan warna ada dua yaitu hitam dan putih. Ponsel ini dijual sekitar Rp2.5 juta. Harga yang sebanding dengan spesifikasinya, apalagi prosesor Quad-core dan OS Jelly Bean merupakan nilai plus untuk Huawei Ascend G700 ini.
0 komentar:
Posting Komentar